Layanan Infrastruktur Mitra & Klien Jadwal Panduan Kontak Kami English Bahasa Indonesia

BERITA

PT Rahayu Perdana Trans Harapkan Pelajar SMK IZI Menjadi Motor Penjaga Budaya Bangsa

03 Juni 2019

Ditulis oleh Superadmin

PT Rahayu Perdana Trans Harapkan Pelajar SMK IZI Menjadi Motor Penjaga Budaya Bangsa

Kabarone.com, SEMARANG – Meningkatkan semangat penerima beasiswa pelajar IZI, PT Rahayu Perdana Trans menyelenggarakan Buka Bersama dan Sarasehan di Hotel Neo Jalan Sultan Agung Semarang, Jumat (31/5).

 

Mengusung tema “Membangkitkan Budaya Nasional Untuk Generasi Penerus Bangsa”, beberapa penerima beasiswa pelajar SMK IZI Jateng menunjukkan kebolehan salahsatu nya berupa seni beladiri pencak silat.

 

Europiana Puspitasari, selaku ketua cabang Semarang PT Rahayu Perdana Trans berharap para penerima beasiswa dapat menjadi motor penjaga budaya bangsa, “kalian para penerus bangsa, jangan lupakan sejarah, harus jadi mampu menjaga aset budaya bangsa kita,” tandas Puspita dalam sambutannya

 

Sebagai salahsatu perwujudan harapan tersebut, selain seni beladiri, ditampilkan juga tari Semarangan oleh peserta yang pernah mendapatkan predikat juara 2 pada acara bulan bahasa dan seni Unnes tahun 2018.

 

PT Rahayu Perdana Trans, selain ingin meningkatkan semangat menjaga budaya bangsa, juga berharap ikut andil menjadi aset para penerus bangsa, dengan memberikan santunan, tas ransel dan paket lebaran kepada peserta.(Eko,Amr)

 

Sumber: https://kabarone.com/2019/06/03/pt-rahayu-perdana-trans-harapkan-pelajar-smk-izi-menjadi-motor-penjaga-budaya-bangsa/

Berita Terkait

Sepenuh hati melayani Anda

Apapun rencana bisnis Anda, jaringan kami di seluruh Indonesia selalu siap memberikan solusi menyeluruh untuk memperluas pasar Anda.

HSN-Logo-Full

HSN Group adalah perusahaan pengiriman kargo pendingin (reefer container) ke seluruh Indonesia dan dunia serta layanan logistik terpadu untuk rantai pasokan dingin Anda. HSN Group mengirimkan muatan pendingin Anda melalui darat menggunakan truk kontainer dan kereta api, serta melalui laut menggunakan kapal (NVOCC). HSN Group juga menyediakan fasilitas cold storage untuk menyimpan produk Anda. Kami juga memberikan rekomendasi dan akses terbaik bagi Anda dengan jaringan hasil laut dan operator kapal ikan di seluruh Indonesia.

Temukan Kami di

Kantor Pusat HSN Group

Jl. Perak Barat No.247 Surabaya – 60165. Jawa Timur – Indonesia

Icon Phone White

+6231 – 990 18012

Icon Email White

cs@hsngroup.co.id

Anak Perusahaan

Hak Cipta PT Pelayaran Hamparan Segara Niaga 2025